KATA PENGANTAR
Segala puja dan puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah
SWT atas segala nikmat sehat dan karuniaNya, kesempatan, serta rahmat dan
hidayah-Nya yang senantiasa tercurahkan kepada kita yang tak terhingga sampai
saat ini. Sholawat serta salam kita panjatkan kepada junjungan Nabi besar kita
Muhammad SAW bersama keluarganya, dan sahabatnya.
Saya menyampaikan terima kasih kepada dosen mata kuliah Ilmu
Visual Data, yang telah membimbing dalam pembuatan makalah ini dan semua pihak
yang telah membantu dalam pembuatan makalah ini, sehingga Saya dapat
menyelesaikannya makalah ini dengan tepat waktu.
Saya menyadari bahwa dalam penulisan makalah ini masih
banyak terdapat kekurangan. Oleh karena itu, Saya sangat mengharapkan kritik
dan saran yang sifatnya membangun demi kesempurnaan makalah ini di masa yang
akan datang. Semoga makalah ini dapat memberikan manfaat bagi penulis khususnya
dan bagi para pembaca pada umumnya.
Jakarta, 16 September 2015
BAB I
Tutorial Java Development Kit ( JDK )
Java adalah bahasa pemrograman yang dapat dijalankan di berbagai komputer termasuk telepon genggam. Bahasa ini
awalnya dibuat oleh James Gosling saat masih bergabung di Sun Microsystems saat ini
merupakan bagian dari Oracle dan dirilis tahun 1995. Bahasa ini banyak mengadopsi sintaksis yang terdapat pada C dan C++ namun dengan
sintaksis model objek yang lebih sederhana serta dukungan rutin-rutin aras
bawah yang minimal. Aplikasi-aplikasi berbasis java umumnya dikompilasi ke
dalam p-code (bytecode)
dan dapat dijalankan pada berbagai Mesin Virtual Java (JVM). Java merupakan bahasa pemrograman yang bersifat
umum/non-spesifik (general purpose), dan secara khusus didisain untuk
memanfaatkan dependensi implementasi seminimal mungkin. Karena
fungsionalitasnya yang memungkinkan aplikasi java mampu berjalan di beberapa
platform sistem operasi yang berbeda, java dikenal pula dengan slogannya,
"Tulis sekali, jalankan di mana pun". Saat ini java merupakan
bahasa pemrograman yang paling populer digunakan, dan secara luas dimanfaatkan
dalam pengembangan berbagai jenis perangkat lunak aplikasi ataupun aplikasi
berbasis web.
Berikut adalah cara menginstall Java, tahap pertama untuk mengistall Java,
baiknya melihat tipe bit komputer yang akan kita gunakan, lalu, karna komputer
penulis menggunakan bit 64, maka, penulis menggunakan java pilihan bit 64
Setelah didouble
click akan muncul seperti ini, lalu click next.
Setelah itu click development tools
dan click next
Setelah itu akan muncul loading
Setelahnya proses selesai, java bisa digunakan.
BAB II
Tutorial NetBean 7.1
Netbeans adalah salah satu aplikasi IDE yang digunakan programmer untuk
menulis, mengompile, mencari kesalahan, dan menyebarkan program.netbeans
ditulis dalam bahasa java namun dapat juga mendukung bahasa pemrogramman lain.
program ini bebas digunakan.
Netbeans ditujukan untuk memudahkan pemrograman Java. Pada bulan Februari
2006 para instruktur Java dari Sun Microsystem mengikuti training untuk beralih
dari pemrograman Java manual (memakai editor teks dan command prompt) ke
pemrograman GUI dengan Netbeans.
Netbeans
berbasis visual dan event-driven. Sama seperti IDE lainnya, misal Borland
Delphi dan Microsoft Visual Studio. Netbeans mencakup compiler, builder dan
debugger internal. Hal ini memudahkan proses pasca perancangan program. Proses
deployment atau tes dapat dilakukan dengan Netbeans J2SE, J2EE, J2ME di
Netbeans.
Berikut adalah cara untuk menginstall NetBean
klik next
berikut adalah gambar dari proses installing, runggu hingga selesai
klik finish, dan NetBean sudah bisa digunakan.
BAB III
Sedangkan
untuk xampp, adalah perangkat
lunak bebas, yang
mendukung banyak sistem
operasi, merupakan
kompilasi dari beberapa program. Bisa siebut juga sebagai
sebuah software web server apache yang didalamnya sudah tersedia database
server mysql dan support php programming. XAMPP merupakan software yang mudah
digunakan, gratis dan mendukung instalasi di Linux dan Windows. Keuntungan
lainnya adalah cuma menginstal satu kali sudah tersedia Apache Web
Server, MySQL Database
Server, PHP Support (PHP 4 dan PHP 5) dan beberapa module lainnya. Hanya
bedanya kalau yang versi untuk Windows sudah dalam bentuk instalasi grafis dan
yang Linux dalam bentuk file terkompresi tar.gz. Kelebihan lain yang berbeda
dari versi untuk Windows adalah memiliki fitur untuk mengaktifkan sebuah server
secara grafis, sedangkan Linux masih berupa perintah-perintah di dalam console.
Oleh karena itu yang versi untuk Linux sulit untuk dioperasikan. Dulu XAMPP
untuk Linux dinamakan LAMPP, sekarang diganti namanya menjadi XAMPP FOR LINUX.
Fungsinya adalah
sebagai server yang berdiri sendiri (localhost), yang terdiri atas program Apache HTTP
Server, MySQL database, dan penerjemah bahasa yang ditulis dengan bahasa pemrograman PHP dan Perl. Nama XAMPP merupakan singkatan dari X (empat sistem operasi
apapun), Apache, MySQL, PHP dan Perl. Program ini tersedia dalam GNU General Public License dan bebas, merupakan web server yang mudah digunakan yang dapat
melayani tampilan halaman web yang dinamis. Untuk
mendapatkanya dapat mendownload langsung dari web resminya.
XAMPP
merupakan tool yang menyediakan paket perangkat lunak ke dalam satu buah paket.
Dengan menginstall XAMPP maka tidak perlu lagi melakukan instalasi dan
konfigurasi web server Apache, PHP dan
MySQL secara
manual. XAMPP akan menginstalasi dan mengkonfigurasikannya secara otomatis
untuk anda atau auto konfigurasi.
Cara penginstalasi
dimulai dari buka dokumen, lalu double click lalu akan muncul box seperti pada
gambar dibawah tersebut.
setelahnya akan muncul pop - up pilihan bahasa
klik next
di option tersebut, silahkan pilih dimana anda akan menyimpan data anda
klik install
berikut adalah proses install
setelah itu klik finish, dan programpn siap dipakai.